Terhitung mulai tahun depan, para developer iOS diharuskan untuk mendesain aplikasinya sesuai dengan ketentuan terbaru dari Apple. Ketentuan terbaru yang dimaksud tersebut adalah dukungan terhadap iOS 8 serta chip prosesor 64-bit.
Jadi, secara tidak langsung, Apple menyediakan akses aplikasi baru lebih banyak untuk pengguna iPhone 5s atau versi yang lebih baru. Dan nampaknya, seperti pada rumor yang sebelumnya beredar, Apple kemungkinan besar tak lagi akan memberi akses lebih untuk iPhone non 64-bit, termasuk adalah iPhone 5c.
Namun pihak Apple tak serta merta memberlakukan kedua persyaratan tersebut secara langsung. Apple pun memberi waktu kepada para developer aplikasi hingga tanggal 1 Juni 2015.
Dalam memonya, Apple pun mengingatkan kalau tertanggal 1 Februari 2015, aplikasi baru yang dimasukkan ke App Store haruslah mendukung kedua syarat ini. Dan untuk tanggal 1 Juni, semua aplikasi harus memperoleh update agar mendukung teknologi 64-bit serta iOS 8.
0 komentar:
Posting Komentar